TPI BANYUTOWO, TEMPAT ASYIK MENIKMATI PAGI

Assalamu'alaikum, Sahabat...

Kami dua keluarga datang bersama, biar bapak-bapaknya yang narsis
Ditengah keterbatasan, biasanya orang menjadi kreatif. Betul tidak ya? Seperti Macgyver (film jadul nih...) yang selalu menemukan ide-ide diantara keterbatasan alat. Begitupun bagi kami yang ada di desa. Tak ada tempat wisata, bukan berarti tak bisa rekreasi bersama keluarga. Seperti cerita saya minggu lalu tentang Wisata Murah Meriah di Pantai Mina Margomulyo Tayu, hari ahad kemarin (17 April), kamipun kembali jalan-jalan di tempat yang murah meriah. #sukayangmurah-murah. :D

Kali ini kami jalan-jalan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Banyutowo yang ada di Desa Banyutowo Kecamatan Dukuhseti. Seperti namanya tempat ini memang digunakan untuk lelang ikan. Tapi karena kami datang di pagi hari, belum ada aktifitas lelang disana. Biasanya lelang dimulai sekitar jam 1 siang. 

Di bangunan itu biasanya aktifitas lelang ikan dilakukan
Seperti biasa, jika ke laut di pagi hari, paling ingin dilihat adalah matahari terbit. Tapi lagi-lagi kami kesiangan. Maklum ya, kalau pergi dengan anak-anak pasti ada saja ribetnya. :)
Terlambat datang, matahari sudah meninggi
Ada banyak kapal di dermaga Laut Banyutowo yang menepi. Ada banyak keluarga yang menikmati udara laut pagi hari. Ada banyak penjual makanan yang mencari rejeki. Termasuk ada banyak anjing liar yang berkeliaran disana. Seperti itulah suasana pagi itu di TPI Banyutowo.
Kalau hari libur, pasti banyak yang datang
Dan kamipun menikmati pagi kami di hari ahad itu. Rekreasi yang tak menghabiskan banyak biaya dan anak-anakpun merasa senang. Dan lagi, kata orang tua udara laut di pagi hari bisa menyembuhkan batuk. Alhamdulillah, setelah malam hari tak bisa tidur karena batuk, anak bungsuku setelah ke laut batuknya jauh berkurang. 
Anak bungsuku suka melihat ke laut lepas
Kebersamaan bersama keluarga memang selalu menjadi momen yang menyenangkan. Apapun keadaannya, jika dinikmati dengan hati penuh syukur, hal sederhanapun membuat kita bahagia. Seperti itulah kami menikmati ahad pagi kami. Bagaimana dengan sahabat?

TPI BANYUTOWO, TEMPAT ASYIK MENIKMATI PAGI TPI BANYUTOWO, TEMPAT ASYIK MENIKMATI PAGI Reviewed by Ummi Nadliroh on April 18, 2016 Rating: 5

12 komentar:

  1. Paling "reuseup" (menyenangkan) ke TPI
    Penginnya borong fresh fish buanyaakk ..

    Ikut nimbrung riuhnya pelelang dan pembeli ikan... mengasyikkan.

    Waaaaa.. masya Allah, poto-poto di TPI ternyata kereeenn ih umm Nad,

    Nitip : ikaaan segaaar sama udang ya mbak, teimakasih.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ayo, Mbak kita borong ikannya. Terus buat sambel terasi ala Pati Utara. Mak nyuss... :)

      Hapus
  2. kayaknay seru, aku juga pernah ke tpi di cirebon, asyik lihat banyak orang yang ngumpul di sana

    BalasHapus
    Balasan
    1. Seru, Mbak. Udara masih bersih di pinggir laut pagi hari, bertemu banyak orang, membuat hati senang. :)

      Hapus
  3. Wah pasti pulangnya bawa ikan banyak nie ya mbak Umi :)

    Memang rekreasi dimanapun selalu menyenangkan ya mbak, apalagi bersama keluarga. Dan di TPI juga seru lho, selain pemandangan laut, kita bisa melihat aktifitas nelayan yang pulang melaut membawa banyak ikan. Pasti suasananya sangat ramai ya mbak :)

    Dulu waktu kecil saya juga dibawa ke laut oleh orang tua juga karena batuk, supaya sembuh batuknya hehe

    Eh mbak, kok tahu film Mac Gyver sih, itu film jaman saya kecil lho :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Orangtua ilmunya ilmu titen ya Mbak... Tapi beneran lho mbak, batuk anak saya langsung berkurang banyak.

      Dulu lihat Macgyver di RCTI, tv swasta yang ada baru itu kayaknya. :D Saya generasi 80-an, Mbak. Hihi...

      Hapus
  4. Aku juga suka mampir ke tpi mb, lumayan dapet ikan seger

    BalasHapus
  5. bagus juga pemandangannya, jadi pengen kesana nich !

    BalasHapus

Terima kasih telah memberikan komentar di blog saya. Mohon untuk memberi komentar dengan kata yang santun. Terima kasih. :)

Diberdayakan oleh Blogger.